Batammoranews.com, Selasa 9 Desember 2025
Batam — Warga Nagoya, Lubuk Baja, dikejutkan oleh penemuan sesosok mayat laki-laki pada Selasa (9/12/2025) sekitar pukul 20.05 WIB. Korban ditemukan dalam kondisi tergeletak dengan wajah berlumuran darah, sehingga memicu kerumunan warga di sekitar lokasi.
Menurut informasi warga yang mengenal korban, lelaki tersebut diketahui memiliki sapaan “Belawan”. Seorang pengamen yang mengaku sering berinteraksi dengan korban mengatakan kepada awak media bahwa korban kerap duduk di kawasan tersebut.
“Saya kenal, Pak. Kami sering duduk di sini. Nama panggilannya Belawan,” ujar pria tersebut.
Unit Reskrim Polsek Lubuk Baja terlihat melakukan pemeriksaan awal di lokasi. Korban diperkirakan berusia sekitar 20 tahun. Sementara itu, beberapa warga lain menyebutkan bahwa korban diduga memiliki riwayat penyakit tuberkulosis (TBC) dan sudah tampak tidak sehat sejak sore hari.
“Sore tadi saya lihat dia gelisah, muntah-muntah. Kata kawannya juga, dia memang sakit TBC,” ungkap salah satu warga yang mengaku melihat kejadian sejak awal.
Saat dikonfirmasi kepada salah satu petugas yang berada di lokasi dan diduga dari satuan Reskrim Polsek Lubuk Baja, ia memberikan keterangan singkat.
“Sabar dulu ya, Bang. Kami evakuasi dulu. Untuk informasi lengkap, nanti setelah penanganan selesai bisa ditunggu keterangan resmi dari Polsek,” ujarnya.
Di lokasi juga tampak mobil jenazah dari RS Bhayangkara Polda Kepri beserta petugas forensik yang melakukan pengecekan awal dan identifikasi terhadap jasad korban.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak media masih berupaya melakukan konfirmasi mendalam kepada Unit Reskrim Polsek Lubuk Baja guna memastikan kronologi lengkap, penyebab pasti kematian, serta identitas resmi korban. Informasi lebih lanjut akan disampaikan setelah ada keterangan resmi dari pihak kepolisian.
____AMB____
Redaksi Batammoranews.com



